Dispar Bengkulu Data Potensi Wisata dan Event Daerah

oleh -229 Dilihat
Kepala Dispar Bengkulu, Karmawanto.(Foto/Ist)
Kepala Dispar Bengkulu, Karmawanto.(Foto/Ist)

Bengkulu-Untuk meningkatkan citra pariwisata di Provinsi Bengkulu, maka Dinas Pariwisata setempat melakukan pendataan terhadap terhadap potensi wisata daerah, dan event daerah, termasuk hotel dan restoran.

Terkait hal itu, Dinas Pariwisata Bengkulu, menggelar rapat koordinasi dengan Dinas Pariwisata kabupaten dan kota se-Provinsi Bengkulu, di Bengkulu, Senin (27/2/2024).

Kepala Dinas Pariwisata Bengkulu, Karmawanto mengatakan, Provinsi Bengkulu sangat indah, dan kaya akan ragam pesona seni dan budaya, termasuk kuliner yang khas di setiap kabupaten dan kota, sehingga hal ini bisa dijadikan modal untuk pengembangan wisata kuliter kedepan.

Dinas Pariwisata (Dispar) Bengkulu selain menggelar rakor juga sekaligus melaunching calendar of event (CEO) pariwisata Provinsi Bengkulu. Event-event telah dikurasi oleh Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu. Acara ini diikuti sebanyak 50 orang utusan dari Dinas Pariwisata kabupaten dan kota se-Provinsi Bengkulu, termasuk undangan pihak stakeholder kepariwisataan.

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Dinas Pariwisata Provinsi Bengkulu dengan Badan Meteorologi dan Geofisika (GMKG) wilayah Bengkulu, sebagai bentuk keseriusan dalam meningkatkan citra wisata dan ekonomi kreatif Bengkulu.

Sementara dalam program Gubernur Bengkulu, Rohidin Mersyah, terkait strategi pengembangan wisata dalam kota Bengkulu tidak terlepas dari Rencana Induk Pengembangan Pariwisata (RIPP) yang memuat rencana konektifitas semua potensi wisata di Provinsi Bengkulu.

“Dalam RIPP telah dipetakan secara area wisata alam, wisata sejarah, wisata budaya,dan wisata pantai. Semua ini dimiliki oleh Kota Bengkulu, sehingga pembangunan infrastrukturnya akan diupayakan terkoneksi antara objek wisata yang satu dengan wisata lainnya,” kata Gubernur Rohidin Mersyah.

Hal senada diungkapkan Kabid Pemasaran, Dispar Bengkulu, Lidya Rakhmawati. Ia mengatakan, rakor yang digelar pihaknya untuk menyamakan visi dan target wisatawan secara nasional. Soalnya, sampai saat ini jumlah wisman berkunjung ke Bengkulu masih sangat minim meski kunjungan wisatawan nusantara mencapai dua jutaan orang. Karena itu, Dispar Bengkulu menginginkan ada sinergitas antara Dispar Provinsi Bengkulu dengan dispar kabupaten dan kota.

Dengan adanya sinergisitas tersebut, dapat membuat paket kunjungan wisatawan tidak hanya di objek wisata Kota Bengkulu, tapi bisa juga buat paket ke objek-objek wisata yang ada di kabupaten lain di Bengkulu.

Ia berharap Dispar kabupaten fleksibel membuat konsep bersama. Potensi kunjungan wisman ke Bengkulu sangat besar hanya tinggal memanfaatkan bagaimana mengkomersilkan dan membuka jaringan ke Kementerian Pariwisata dan biro perjalanan wisata.(mc/min)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.