Penataan Kawasan Pantai Panjang Dapat Berikan Kontribusi Peningkatan PAD Kota Bengkulu

oleh -18 Dilihat
Asisten I Pemkot Bengkulu, Eko Agusrianto optimitis pengelolaan Pantai Panjang dapat meningkatkan PAD Kota Bengkulu kedepan.(Foto/Ist)
Asisten I Pemkot Bengkulu, Eko Agusrianto optimitis pengelolaan Pantai Panjang dapat meningkatkan PAD Kota Bengkulu kedepan.(Foto/Ist)

Bengkulu-Pengelolaan objek wisata Pantai Panjang, Kota Bengkulu, siap memberikan kontribusi terhadap peningkatan pendapatan asli daerah (PAD) Kota Bengkulu mendatang.

“Sejak pengelolaan Pantai Panjang kembali diserahkan ke Pemkot Bengkulu, maka langsung ditata dan lapak-lapak liar serta bangunan liar langsung ditertibkan, sehingga kawasan ini cantik dan menarik. Ini semua dilakukan untuk agar pengunjung semakin ramai dan PAD meningkat,” kata Asisten I Pemkot Bengkulu, Eko Agusrianto, di Bengkulu, Rabu (23/4/2025).

Ia mengatakan, sejak pengelokaan Panjang Panjang diserahkan Pemprov Bengkulu ke Pemkot Bengkulu, maka peluang besar bagi Kota Bengkulu untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), khususnya dari sektor pariwisata.

“Jadi, penyerahan pengelolaan objek wisata Pantai Panjang dari Pemerintah Provinsi kepada Pemkot Bengkulu menjadi angin segar bagi pengembangan daerah, terutama untuk peningkatkan PAD dari sektor pariwisata,” kata mantan Kepala Dishub Provinsi Bengkulu ini.

Eko menambahkan, setelah kawasan Pantai Panjang ditata dan dibersihkan, serta lapak liar di tertibkan, maka kawasan ini semakin menarik dan nyaman dikunjung wisatawan baik lokal maupun manca negera, sehingga kedepan sangat berpotensi penyumbang PAD bagi Pemkot Bengkulu.

“Ini peluang besar untuk peningkatan PAD dari sektor pariwisata. Sekarang, penerimaan negara bukan lagi bergantung pada minyak, tapi bergeser ke pariwisata,” ujar Eko.

Bengkulu bukan kota transit, tapi kota tujuan. Maka konsep pengembangan pariwisata oleh Wali Kota Dedy Wahyudi dan Wakil Wali Kota Ronny Tobing harus kita dukung,” katanya.

Eko menyarankan agar Kota Bengkulu mulai menyusun kalender event wisata tahunan untuk menarik wisatawan. Menurutnya, potensi wisata Bengkulu sangat besar, mulai dari Pantai Panjang, danau, hingga situs sejarah.

“Kalau dikelola maksimal, pariwisata bisa menjadi penyumbang PAD terbesar. Masyarakat yang akan menikmati hasilnya,” tambahnya.

Terkait minat investor, Eko menegaskan kehadiran mereka sangat bergantung pada kesiapan dan konsep pengembangan yang ditawarkan pemerintah kota. “Kalau kawasan Pantai Panjang benar-benar tertata, saya yakin banyak investor akan datang,” demikian mantan Kadis Kominfo Kota Bengkulu.

Editor : Usmin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.