Pejabat Eselon III dan IV Lingkup Pemprov Bengkulu Tandatangani Pakta Integritas

oleh -96 Dilihat
Asisten I Pemprov Bengkulu, Khairil Anwar (kanan) menyaksikan pejabat eselon III dan IV di Dinas Sosial Provinsi Bengkulu menandatangani naskah pakta integritas.(Foto/Ist)
Asisten I Pemprov Bengkulu, Khairil Anwar (kanan) menyaksikan pejabat eselon III dan IV di Dinas Sosial Provinsi Bengkulu menandatangani naskah pakta integritas.(Foto/Ist)

Bengkulu-Para pejabat eselon III dan IV dilingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bengkulu melakukan penandatanganan perjanjian kerja (PK) pakta integritas agar mereka memiliki tanggjung jawab dalam melaksanakan tugas.

Penandatanganan perjanjian kinerja Eselon III dan IV di DinasĀ  Sosial (Dinsos) Bengkulu, dan Dinas Tenaga Kerja dan Trasmigrasi (Disnaker) Provinsi Bengkulu, disaksikan langsung oleh Asisten I Pemprov Bengkulu, Khairil Anwar.

Selanjutnya hal serupa juga dilaksanakan di seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemprov Bengkulu sesuai jadwal yang ditetap. Demikiang diungkapkan Asisten I Pemprov Bengkulu, Khairil Anwar, di Bengkulu, Kamis (29/2/2024).

Ia mengatakan, kegiatan ini merupakan evaluasi berjenjang yang dilakukan oleh Pemprov Bengkulu, di setiap dinas dijajaran pemprov setempat. Pertama kali penandatangan pakta integritas pejabat eselon III, IV, pejabat pengawas dan Subkoordinator di lingkup Dinsos Dan Disnaker Provinsi Bengkulu.

“Perjanjian kinerja ini adalah lembar atau dokumen yang berisikan penugasan dari pimpinan yang lebih tinggi kepada pimpinan instansi yang lebih rendah untuk melaksanakan program atau kegiatan yang disertai dengan indikator kinerja,” kata Khairil Anwar.

Pelaksanaan penandatanganan perjanjian kinerja tahun anggaran 2024 di Dinas Sosial Provinsi Bengkulu, dan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Bengkulu, diawali dengan penandatanganan perjanjian kinerja dan pakta integritas oleh kepala dinas masing-masing.

Kemudian dilanjutkan penandatanganan perjanjian kinerja dan pakta integritas oleh pejabat pengawas dan subkoordinator yang membawahi. “Diharapkan dengan adanya penandatangan pakta integritas ini tugas-tugas yang diberikan atasan dapat dijalankan dengan baik, sehingga program kerja dapat direalisasikan sesuai haerapan,” ujar Khairil.(mc/min)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.