Sarapan Mie, 21 Santri di Lebong Bengkulu Dilarikan ke Rumah Sakit

oleh -36 Dilihat
Sejumlah santri dan santriwati salah satu Ponpes di Lebong masih menjalani perawatan di RSU setempat usai santap mie.(Foto-GB)
Sejumlah santri dan santriwati salah satu Ponpes di Lebong masih menjalani perawatan di RSU setempat usai santap mie.(Foto-GB)

Lebong–Sebanyak 21 santri dan santriwati dari salah satu Pondok Pesantren di Kabupaten Lebong, Provinsi Bengkulu, mengalami keracunan usai menyantap mie saat sarapan, Sabtu (8/2/2025).

Plt Direktur RSUD Lebong, Rachman mengonfirmasi bahwa para santri mulai merasakan gejala lemas setelah sarapan. “Mereka mengalami kondisi lemas usai menyantap mie saat sarapan pagi. Awalnya dibawa ke puskesmas, lalu dirujuk ke RSUD,” ujar Rachman saat dihubungi, Sabtu.

Menurut keterangan pengasuh pesantren, mie tersebut disiapkan di lingkungan pondok. Namun, sekitar pukul 10.00 WIB, para santri mulai mengeluhkan keluhan kesehatan.

“Saat ini, kondisi mereka telah membaik, namun masih dalam observasi selama 24 jam oleh tim medis. Belum diketahui secara pasti kandungan dalam makanan yang menyebabkan para santri mengalami keracunan,” ungkapnya.

Dari total 21 santri yang dirawat, dua di antaranya sempat mengalami sesak napas. “Ada dua santri yang mengalami sesak napas, tetapi kondisinya berangsur membaik,” tambah Rachman.

Hingga saat ini, tim medis masih melakukan pemeriksaan lebih lanjut korban keracunan untuk mengetahui penyebab pasti kejadian tersebut.

Reporter : FIR

Editor      : Usmin

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.