Bengkulu-Ketua Perkumpulan Mitra Masyarakat Inklusif (PMMI), Bengkulu, Irna Riza menyatakan harapan baru pada kepala daerah yang dilantik harus menyertakan kelompok disabilitas.
“Harapan baru kepada para kepala daerah di Bengkulu untuk Bengkulu Inklusif disabilitas,” ujar Irna Riza saat diwawancarai, di Bengkulu,Minggu (23/2/2025)
Ia menyebutkan setelah dilantik, maka kepala daerah harus segera membuat program-program unggulan sebagai penjabaran Visi dan Misi nya. Visi misi inilah yang dituangkan dalam RPJMD 2024-2029.
Ia memandang penting semua pihak terutama masyarakat difabel mengawal RPJMD Provinsi Bengkulu, RPJMD kabupaten dan kota di Bengkulu, memastikan Visi dan Misi Gubernur, Bupati dan Wali Kota yang terjabar dalam indikator-indikator program pembangunan harus inklusif disabilitas.
Indikator dalam program pembangunan ini memastikan tidak ada seorangpun tertinggal dalam berpartisipasi, mengakses, menikmati serta mengawasi dalam setiap tahapan pembangunan di Provinsi Bengkulu.
“Kami perlu memastikan bahwa substansi RPJMD provinsi, kota dan kabupaten di Bengkulu dan dapat memasukkan pengarusutamaan inklusif disabilitas dalam panduan penyusunan RAPBD pada pemenuhan hak dengan perspektif HAM disabilitas, termasuk partisipasi bermakna penyandang disabilitas dalam proses perencanaan, “tambahnya.
Ia menyebutkan dua skema perencanaan yang perlu dikawal, afirmatif dan interseksional. Misalnya, jika ada program 100 beasiswa untuk peserta didik, maka harus memastikan berapa banyak di antaranya adalah penyandang disabilitas.
Tidak saja persoalan pendidikan, kesehatan ramah serta bisa diakses disabilitas. Infrastruktur dan akomodasi layak untuk disabilitas, tempat tinggal yang layak untuk disabilitas.
Selain itu, pelayanan publik yang akses dan ramah disabilitas, Ketenagakerjaan inklusif disabilitas, pendataan disabilitas satu pintu, ketangguhan bencana dan ketahanan iklim bagi disabilitas, serta isu-isu lainnya turut ia soroti.
“Kami menunggu program prioritas 100 hari gubernur, wali kota dan para bupati yang dilantik kemarin benar-benar untuk semua, termasuk untuk masyarakat disabilitas di provinsi Bengkulu ini,” demikian Irna Riza.
Reporter : FIR
Editor : Usmin