Libur Natal dan Sekolah, Objek Wisata di Bengkulu Ramai Dikunjungi Masyarakat

oleh -164 Dilihat
Objek wisata waterpark Wahana Surya di Kecamatan Pondok Kelapa, Bengkulu Tengah, ramai dikunjungi warga saat libur Natal, Kamis 26 Desember 2024.(Foto HBN-Usmin)
Objek wisata waterpark Wahana Surya di Kecamatan Pondok Kelapa, Bengkulu Tengah, ramai dikunjungi warga saat libur Natal, Kamis 26 Desember 2024.(Foto HBN-Usmin)

Bengkulu- Libur Perayaan Natal tahun 2024, dan libur sekolah tempat-tempat wisata alam dan taman bermain air (waterpark) di Bengkulu diserbu masyarakat untuk bersantai bersama keluarga.

Pantuan di lapangan, Kamis (26/12/2024), salah satu objek wisata di Bengkulu Tengah, waterpark atau tempat wisata bermain air ramai dikunjungi masyarakat untuk menghabiskan masa libur Natak dan libur sekolah bersama keluarga.

“Sejak libur sekolah dan libur Natal 2024, kunjungan masyarakat ke Waterpark Wahana Surya meningkat dua kali libat dari hari biasa. Dalam dua hari ini jumlah pengunjung di atas 1.000 per hari,” kata salah seorang petugas objek wisata Wahana Surya.

Ia mengatakan, masyarakat yang datang ke objek wisata Wahana Surya tidak hanya dari warga Bengkulu Tengah saja, tapi datang dari berbagai daerah di Bengkulu, di antara warga Kota Bengkulu dan warga kabupaten terdekat.

Diperkirakan hingga akhir tahun baru tingkat pengunjung ke objek wisata ini terus meningkat, karena libur sekolah akan berakhir pada pekan pertama Januari 2025.

Bahkan, puncak kunjungan ke objek wisata ini diperkirakan akan terjadi pada 1 Januari 2025 mendatang. “Pengalaman selama ini, setiap tahun baru jumlah pengunjung meningkat tajam bisa mendekati angka 4.000 orang,” ujarnya.

Tiket masuk ke objek wisata Waterpark Wahana Surya, Bengkulu Tengah pada hari biasa Rp 50.000/orang dan hari libur nasional dan hari minggu Rp 60.000/orang. Namun, bagi pengunjung yang datang tapi tidak masuk ke arena waterpark dikenakan tiket Rp 15.000/orang.

Namun, mayoritas pengunjung yang datang ke lokasi objek wisata masuk ke arena waterpark karena mereka ingin mandi di tempat ini. Karena itu, tingkat pengunjung ke objek wisata ini dalam beberapa hari ini meningkat tajam dari hari biasanya.

“Saya dan keluarga datang ke waterpark ini sejak pukul 08.00 WIB bersama keluarga. Anak-anak ngajak main madi di objek wisata ini. Saya dan keluarga rutin datang ke sini main mandi setiap dua minggu sekali,” kata Herman, warga Kota Bengkulu.

Hal senada diungkapkan Amir (43), warga Bengkulu Utara. Ia datang ke tempat objek wisata ini sengaja untuk bermain mandi bersama anak-anak dan sekaligus bersantai sekeluarga menikmati libur Natal dan libur sekolah.

Pantai Panjang Bengkulu

Selain waterpark ramai dikunjungi masyarakat Bengkulu, saat libur Natal dan libur sekolah juga tempat-tempat objek wisata alam di daerah ini juga banyak didatangi warga. Mereka datang ke tempat wisata bersama keluarga bersantai sambil makan-makan.

Objek wisata Pantai Panjang dalam dua hari ini, ramai dikunjungi masyarakat. Mereka bukan hanya berasal dari kota-kota di Provinsi bengkulu, tapi banyak juga wisatawan datang dari daerah tetangga, seperti Lubuklinggau, Lahat, dan Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Para wisatawan lokal datang ke Pantai Panjang, Kota Bengkulu, selain menikmati keindahan pantai dan hembusan angin pantai juga bermain mandi bersama keluarga.

Dalam dua hari ini, objek wisata Pantai Jakat, Kota Bengkulu diserbu ribuan pengunjung dari luar Bengkulu, untuk bermain mandi dan bersantai bersama keluarga. Di Pantai Jakat aman untuk mandi karena ombeknya tidak besar.

Karena itu, pada setiap hari libur Pantai Jakat, selalu ramai dikunjungi masyarakat Bengkulu dan wisatawan dari luar Provinsi Bengkulu. Pada libur tahun baru 2025 diperkirakan jumlah pengunjung akan meningkat dua kali lipat dari libur Natal.

Untuk mengantipasi ledakan pengunjung pada libur tahun baru, Pemkot Bengkulu dan pihak terkait telah mendirikan pos pengamanan di objek wisata tersebut, termasuk menyiagakan petugas Basarnas dan BPBD Bengkulu.

“Kita siapkan pos pengamanan di Pantai Jakat untuk mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan pada pengunjung pada saat libur Tahun Baru 2025. Kita siapkan petugas Basarnas dan BPBD Bengkulu, sehingga jika terjadi hal-hal yang tidak diinginkan langsung bergerak memberikan bantuan,” ujar Pj Wali Kota Bengkulu, Arif Gunadi.

Reporter : Usmin

Editor      : M Rareza Rebi Aldo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.