Gubernur Bengkulu Serahkan Bantuan Bus dan Ambulans Untuk Masyarakat Enggano

oleh -2 Dilihat
Gubernur Bengkulu serahkan bantuan ambulans dan bus untuk masyarakat Enggano.(Foto/Ist)
Gubernur Bengkulu serahkan bantuan ambulans dan bus untuk masyarakat Enggano.(Foto/Ist)

Bengkulu-Gubernur Bengkulu Helmi Hasan dalam kunjungan kerjanya di Pulau Enggano menyambangi Kantor Kecamatan Enggano pada Selasa (22/7/2025), setelah sebelumnya mengunjungi sejumlah desa lainnya di pulau terluar tersebut.

Dalam pertemuan bersama aparatur kecamatan dan masyarakat, Gubernur kembali menegaskan komitmennya dalam membangun Pulau Enggano secara merata dan berkelanjutan.

Salah satu momen menarik terjadi saat Gubernur menanyakan langsung kepada warga mengenai kondisi ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM). “BBM aman nggak di Enggano?” tanya Helmi Hasan, langsung jawab warga serentak aman.

Dalam kunjungan tersebut, Gubernur secara simbolis menyerahkan satu unit bus sekolah dan satu unit ambulans untuk masyarakat Kecamatan Enggano. Bantuan ini merupakan bagian dari program “Bantu Rakyat Helmi–Mian” yang terus digulirkan ke seluruh wilayah Bengkulu, termasuk daerah terluar seperti Enggano.

Gubernur juga menyampaikan bahwa Kecamatan Enggano menjadi prioritas utama dalam program Cetak Sawah. Dari total 2.200 hektare lahan yang dialokasikan oleh Kementerian Pertanian untuk Provinsi Bengkulu, lebih dari 800 hektare ditujukan khusus untuk wilayah Enggano.

“Produksi beras merah putih dari Enggano nantinya akan dikemas langsung di pulau ini, lalu dipasarkan ke kabupaten dan provinsi tetangga,” ungkap Helmi Hasan.

Mengakhiri kunjungannya di Kecamatan Enggano, Gubernur mengumumkan bahwa Pemerintah Provinsi Bengkulu akan membangun Mess Pemprov di Pulau Enggano mulai tahun depan. Pembangunan ini bertujuan memperkuat kehadiran pemerintahan daerah yang responsif dan dekat dengan kebutuhan masyarakat di wilayah terluar.

Editor : Usmin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.